Cara Backup Driver | Driver Genius Backup Driver

Keberadaan driver suatu desktop komputer maupun driver Laptop/ Notebook sangat vital, fungsinya untuk menjalankan berbagai fungsi hardware yang terdapat pada komputer.

Sebuah driver akan dibutuhkan biasanya ketika kita baru meng-instal ulang OS (Windows, Linux etc). Bagi anda yang akan menjalankan proses instal ulang OS, sebaiknya cek dulu keberadaan software driver  yang nantinya dibutuhkan.

Jika anda merasa tidak mempunyai data mentah driver, sebaiknya back-up saja driver dengan cara menggunakan Driver Genius Backup Driver.

Berikut  cara-cara backup driver komputer/ laptop/ notebook dengan Driver Genius :

  1. Buka software Driver Genius, pilih menu Backup Drivers, pada menu Select the drivers you want to backup, centang opsi Current Used Drivers. ( kita hanya butuh mem-backup driver yang tidak terdapat pada OS) selanjutnya klik Next.Driver Genius Professional Edition - prologic
  2. Selanjutnya, pilih type backup driver (zip / auto installer, self extract) dan disarankan menggunakan type zip dalam proses ini. Kemudian tentukan lokasi hasil backup driver dengan cara pijit browse dan tekan next untuk melanjutkan proses backup.Driver Genius Professional Edition2 - prologic
  3. Proses selanjutnya, anda hanya tinggal menunggu proses backup driver ini selesai, dan tekan finish untuk close driver genius.Driver Genius Professional Edition3 - prologic Hasil backup driver ini dapat anda gunakan, jangan lupa untuk ekstract menggunkan software zip. Demikian untuk Cara Backup Driver menggunakan software Driver Genius Backup Driver oleh prologic.

Baca Juga :
- Cara mengembalikan data yang ter- FORMAT
- ScreenSaver keren untuk windows

0 komentar:

Post a Comment